Cara Cek Tagihan Listrik

Untuk mengetahui tagihan listrik, kamu nggak perlu lagi datang ke kantor PLN apalagi di masa pandemi saat ini kita harus meminimalisir aktivitas di luar rumah. Perkembangan teknologi yang semakin canggih sangat berdampak bagi kemudahan termasuk cara cek tagihan listrik.

Dalam kehidupan sehari-hari listrik memegang peran yang sangat krusial, hampir semua barang menggunakan aliran listrik agar dapat beroperasi sehingga tidak jarang kita sering lalai dalam menghemat listrik dan khawatir jika tagihan listrik membengkak.

Oleh karena kamu wajib memastikan berapa jumlah tagihan listrik agar dapat mengantisipasi pemakaiannya. Cek tagihan listrik dapat kamu lakukan di rumah saja dengan hanya bermodalkan nomor ID Pelanggan (IDPEL), Smartphone, dan koneksi internet.

Namun apakah kamu masih bingung cara cek tagihan listrik rumah mu? Kami akan menjelasan mengani cek tagihan listrik tanpa aplikasi dengan berbagai cara mudah. Yuk simak artikel ini selengkapnya.

Listrik Prabayar vs Listrik Pascabayar

Cara Cek Tagihan Listrik

Seperti yang kita ketahui, ada dua status konsumen PLN yang difasilitasi PLN dan berkembang di masyarakat, yakni listrik prabayar dan pascabayar. Masyarakat dibebaskan untuk memilih jenis penggunaan listrik prabayar atau pascabayar di rumahnya. Tapi, hampir setiap rumah baru yang dipasarkan menggunakan listrik prabayar.

Listrik Prabayar

Listrik prabayar merupakan produk layanan pemakaian tenaga listrik dengan skema pembayaran yang mirip dengan pulsa nomor handphone. Untuk pemakaian listrik, kamu harus mengisi voucher listrik terlebih dahulu sebelum menggunakan layanannya.

Sehingga besarnya pemakaian listrik nantinya akan disesuaikan dengan saldo voucher listrik tersebut. Apabila kamu sudah mencapai batas pemakain biasanya akan ditandai dengan bunyi “Bip” dan tanda merah pada meteran listrik, sehingga kamu harus mengisi ulang voucher listrik tersebut.

Keuntungan Listrik Prabayar

  1. Pemakaian listrik lebih terkontrol.
  2. Bebas dari denda atau sanksi telat bayar.
  3. Tidak ada pemutusan sambungan listrik karena telat bayar
  4. Minim terjadi risiko kesalahan pencatatan meteran oleh petugas PLN.
  5. Mudah menyesuaikan pemakaian listrik dengan anggaran bulanan.
  6. Pengisian voucher dapat dilakukan di berbagai outlet baik online maupun offline.
  7. Cocok digunakan bagi yang memiliki usaha indekos.

Kerugian Listrik Prabayar

  1. Token listrik pulsa PLN tidak bisa diisi saat tengah malam (23-00 – 02.00 WIB).
  2. Token listrik akan cepat berbunyi tanda mau habis jika digunakan pada pemakaian listrik daya tinggi.
  3. Perlu waktu tunggu cukup lama, jika pembelian online server mengalami down.
  4. Meteran lebih sensitif dan mudah rusak.

Listrik Pascabayar

Listrik pasacabayar merupakan layanan listrik yang dapat kamu gunakan terlebih dahulu manfaatnya tanpa ada batas pemakaian yang biaya pemakaiannya akan ditagih setiap bulan. Berbeda dengan pra bayar, kalian sebagai konsumen akan mendapatkan tagihan sesuai pemakaian dan tanpa prediksi sebelumnya.

Untuk konsumen listrik pascabayar, cara cek tagihan listrik secara online sangat dibutuhkan agar kalian bisa langsung mengetahui berapa tagihan listrik yang perlu dibayarkan.

Keuntungan Listrik Pascabayar

  1. Tidak perlu takut listrik mati akibat voucher listrik habis.
  2. Tidak perlu mengisi daya dengan melakukan isi pulsa listrik secara mandiri.
  3. Kemunginan tidak akan terganggu dengan bunyi meteran listrik.

Kerugian Listrik Pascabayar

  1. Kurangnya kontrol yang baik pada pemakain listrik.
  2. Terdapat denda dan sanksi apabila terjadi keterlambatan dalam pembayaran.
  3. Kurangnya privasi, petugas PLN akan masuk ke area rumah.
  4. Tingginya risiko penipuan yang mengatasnamakan pihak PLN.
  5. Kemungkinan terjadi kesalahan pencatatan jumlah kWh terpakai oleh petugas PLN.

Setelah mengetahui perbedaan antara listrik prabayar dengan pascabayar, selanjutnya kami akan membahas bagaimana cara cek tagihan listrik yang mudah dan anti ribet untuk dilakukan di rumah saja. Berikut pembahasannya.

Cara Cek Tagihan Listrik via Situs

Cara Cek Tagihan Listrik

Banyak pengembang yang memiliki situs cek tagihan listrik, sehingga memudahkan kita dalam hal mengetahui berapa besarnya tagihan yang harus dibayar. Ada banyak sekali situs cek tagihan listrik yang dapat kamu jumpai, caranya pun sangat mudah, konsumen hanya perlu membuka situs tersebut dengan browser melalui Smartphone ataupun gadget.

  • Masuk ke situs cek tagihan listrik http://www.pln.co.id/info-rekening/tagihan.php.
  • Pilih menu info lainnya yang terletak di atas kanan bagian tengah.
  • Kemudian klik bagian “Informasi Tagihan Listrik/Pembelian Token”.
  • Selanjutnya, kamu akan diminta untuk mengaktivasi akun dengan Login (masuk) atau Sign In (daftar akun) apabila kamu belum mempunya akun.
  • Berikutnya, silahkan lengkapi form isian yang terdiri mulai dari Nama pemohon, IDPEL, nomor handphone, hingga buat kata sandi, klik ‘Daftar’.
  • Setelah konsumen berhasil masuk, maka tinggal pilih menu ‘Informasi Tagihan dan Token Listrik’ untuk melihat berapa besar tagihan bulanan konsumen.

Cara Cek Tagihan Listrik via Market Place

Cara Cek Tagihan Listrik

Situs elektronik komersial yang populer di kalangan masyarakat Indonesia seperti Shopee, BukaLapak, TokoPedia, dan lain sebagainya menyediakan fitur untuk melakukan cek tagihan listrik dan membayarnya langsung yang dapat memudahkan kamu.

Cara Cek Tagihan Listrik via SMS

Cara Cek Tagihan Listrik

Pengecekan tagihan listrik PLN secara online dapat diakses dengan menggunakan SMS. Konsumen akan dibebankan biaya Rp.500,- per SMS meskipun berbayar cara yang satu ini masih banyak digunakan, karena mudah dan cepat.

Caranya:

  1. Ketik REK <spasi> NO ID Pelanggan
  2. Kirim ke 8123

Atau, jika kamu ingin mendapatkan pemberitahuan secara teratur setiap bulannya kamu bisa berlangganan melalui SMS dan nantinya kamu akan mendapatkan tagihan listrik setiap bulan secara otomatis.

Caranya:

  1. Ketik PLN <spasi> ON <spasi> Nomor ID Pelanggan
  2. Kirim ke 8123

Jika kamu ingin berhenti berlangganan, kamu bisa mengirim SMS dengan format berikut:

  1. Ketik PLN <spasi> OFF <spasi> Nomor ID Pelanggan
  2. Kirim ke 8123

Cara Cek Tagihan Listrik via PLN Mobile

Cara Cek Tagihan Listrik

Aplikasi PLN Mobile merupakan aplikasi besutan PLN yang dapat diunduh oleh pengguna Android dan IOS, aplikasi ini dapat memudahkan kamu untuk bertransaksi maupun melakuakn pengaduan terkait PLN. Sebenarnya cara mengecek tagihan lisrik pada aplikasi dan situs sama tidak berbeda, berikut caranya:

1. Unduh aplikasi PLN Mobile di perangkat Android atau iOS melalui Playstore atau AppStore.

2. Install dan buka aplikasi.

3. Pilih menu ‘Informasi Tagihan dan Token Listrik’.

4. Input nomor meteran bagi pelanggan listrik pasca-bayar, atau masukkan ID pelanggan bagi pelanggan listrik prabayar, dan klik ‘Cari‘.

5. Aplikasi PLN Mobile akan menampilkan status tagihan listrik lengkap dengan nominalnya.

Penutup

Demikianlah artikel tentang Cara Cek Tagihan Listrik ini, dengan perkembangan zaman dan teknologi yang semakin terdepan konsumen dapat lebih leluasa melakukan pemantauan terhadap pemakain listrik sehingga kalian juga dapat menghindari terjadinya pembengkakan biaya listrik.

Terimakasih telah berkunjung ke Hindsband.com, selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Baca juga:

Leave a Comment